Hal ini PASTI bisa hentikan kebiasaan merokok

https://www.kaskus.co.id/thread/5ca9ff14c0cad76fac54d46f/hal-ini-pasti-bisa-hentikan-kebiasaan-merokok

profile-picture
Kaskus Addict Posts: 2,117
Hal ini PASTI bisa hentikan kebiasaan merokok

Hallo gansis dimanapun kalian berada ane yakin hari ini kalian pasti sempat melihat oang yang sedang menghisap rokok atau malah kalian sendirilah orang yang merokok itu.

Bagaimana? Sehat?

Perokok aktif maupun pasif dipastikan membahayakan bagi kesehatannya, itu menurut penelitian medis emoticon-Big Grin . Banyak penyakit yang disebabkan oleh rokok seperti kanker,  jantung, gangguan kehamilan dan janin. Itu seperti yang tertulis di bungkus rokok.emoticon-Big Grin

Bagi perokok ane amat sangat yakin kalau merokok itu tidak baik untuk kesehatan, bermacam peringatan pun pasti sudah pernah dibaca maupun didengar.

 Tapi itu semua seperti pepatah yang mengatakan anjing menggonggong kafilah berlalu yang artinya silahkan agan cek sendiri di internet emoticon-Big Grin .

Menyuruh perokok berhenti merokok bagaikan menasehati orang yang sedang jatuh cinta pada orang yang jahat. sedikitpun tak akan di gubris.
 
Tapi gansis ternyata ada lho hal - hal yang bisa membuat berhenti total merokok.
Apa saja itu, berikut ini ulasannya.

1. SAKIT

Hal ini PASTI bisa hentikan kebiasaan merokok

Kalau cuma sakit masuk angin atau pilek sih tidak akan menghentikan perokok. Maksudnya disini adalah sakit parah. Nama penyakitnya mungkin sama dengan yang di bungkus rokok.
Tapi buat yang tidak memeriksakan dirinya ke dokter, ciri - ciri awal perokok akan berhenti adalah dadanya terasa sesak dan sakit setiap kali menghisap rokok.
Keinginan / hasrat merokok akan selalu timbul apalagi sesudah makan dan saat suntuk. Namun ketika mulai menghisap rokok sakit didadanya juga akan muncul. Saat awal - awal merasa sakit mungkin masih bisa di tahan tapi jika terus setiap hari dipaksakan merokok pada akhirnya si perokok tidak akan tahan juga.
Hal ini menyebabkan pada akhirnya si perokok akan berhenti merokok dengan sendirinya mungkin karena trauma dengan rasa sakitnya.

2. NIAT SENDIRI

Hal ini PASTI bisa hentikan kebiasaan merokok

Niat dari sendiri untuk berhenti merokok inilah yang paling penting. Sebenarnya tak ada satupun yang bisa menghentikan kebiasaan merokok termasuk sakit sekalipun karena kalau si perokok sudah merasa sehat sedikit saja dia akan mulai merokok apalagi kalau lingkungannya juga mendukung untuk merokok. Tinggal di lingkungan yang anti rokokpun mereka selalu punya celah untuk merokok.

Maaf ini thread dari perokok yang mulai mencoba mengurangi.
GanSis yang punya pendapat silahkan di share di sini.

Maafkan jika ada kesalahan.

TERIMAKASIH
emoticon-Shakehand2
Salam IWAK

Sumber tulisan opini dan pengalaman pribadi
Sumber gambar dari Google


Hari ini 20:45 2019-04-07T20:45:56+07:00

Beri apresiasi terhadap thread ini Gan!