https://dl.kaskus.id/www.detikakurat.com/wp-content/uploads/2019/04/demi-konten-instagram-mahasiswi-tewas-terpeleset-dari-gedung.jpg
1024
1024
KASKUS
https://s.kaskus.id/e3.1/images/layout/home-logo-n.png
51
244
https://www.kaskus.co.id/thread/5cb4642782d49553a31d234b/demi-konten-instagram-mahasiswi-tewas-terpeleset-dari-gedung
Detik Akurat – Sydney Paige Monfries, mahasiswi cantik dari Universitas Fordham, New York tewas di gedung kampusnya sendiri menjelang kelulusannya. Sydney terjatuh ketika berfoto di atas gedung untuk mengabadikan pemandangan kota New York pada hari Minggu (14/04/19).
Pihak kepolisian New York, AS mengungkapkan bahwa Sydney dan teman-temannya memanjat tower jam di area kampus pada pukul 3 dini hari. Polisi mengaku calon wisudawati itu memanjat ke bagian yang lebih tinggi untuk mendapat pemandangan kota yang lebih bagus.
Sydney terpeleset dari ketinggian 12 meter. Kepalanya hancur karena terbentur tanah. Lokasi terjatuhnya Sydney di tempat yang sempit sehingga petugas mengalami sejumlah kesulitan ketika membawa tubuh Sydney yang saat itu sudah berlumuran darah.
Tim paramedis mencoba menyelamatkan dan membawa ke RS St. Barnabas dalam keadaan yang sangat kritis. Wanita 22 tahun yang minggu depan akan melakukan wisuda itu menutup usia setelah orangtuanya hadir di rumah sakit.
Teman Anne yang tidak ikut dalam aksi pemanjatan itu mengatakan bahwa teman-temannya ingin mendapatkan konten Instagram yang indah dengan pemndangan kota New York. Sayangnya kejadian nahas yang tidak terhindarkan.
Anne memberikan penghormatan terakhir untuk Sydney melalui postingan di Instagramnya, "Kamu orang baik. Kamu pintar, cantik dan juga baik seperti ibumu. Terima kasih telah menjadi orang yang luar biasa. Aku akan selalu mengingatmu. RIP."
Pihak Universitas saat ini sedang menginvestigasi bagaimana mereka bisa memiliki akses ke tower tersebut karena tower tinggi tersebut terlarang untuk dipanjat.
Detik Akurat
Beri apresiasi terhadap thread ini Gan!