Hal-hal yang Akan Dialami oleh Orang yang Akan Beranjak Dewasa

Banyak orang mengatakan masa-masa paling indah di sekolah adalah saat SMA. Karena saat SMA, kita bisa melakukan banyak hal daripada saat SD ataupun SMP. Tetapi dibalik kesenangan itu, saat-saat SMA adalah masa yang paling penting untuk menentukan masa depan. Sebab saat SMA, Kita tidak menjadi anak kecil lagi yang bisa bebas bermain, tetapi sudah menjadi orang yang akan beranjak dewasa. Berikut adalah "Hal-hal yang Akan Dialami oleh Orang yang Akan Beranjak Dewasa"

1. Munculnya Rasa Tidak Enak Saat Meminta Uang

Hal-hal yang Akan Dialami oleh Orang yang Akan Beranjak Dewasa

Quote:

Karena sudah besar, maka Kita akan merasa tidak enak. Apabila meminta uang kepada orang tua, apalagi jumlah uangnya tidak sedikit. Sebab pada masa ini, Kita sudah tahu, bahwa mencari uang itu susah yang membuat Kita tidak enak, saat meminta uang kepada orang tua. Karena hal ini, maka yang sedang mengalami masa-masa ini akan lebih berhemat dalam menggunakan uang sakunya, bahkan ada yang sampai berbisnis (entah itu jualan, entah itu yang lain) untuk meringankan beban orang tua.

2. Tidak Bisa Lagi Manja

Hal-hal yang Akan Dialami oleh Orang yang Akan Beranjak Dewasa

Quote:

Apabila, saat anak-anak pergi kemana-mana harus ditemani orang tua, maka saat beranjak dewasa tidak lagi. Sebab pada masa ini, jika pergi kemana-mana ditemani orang tua pasti akan merasa malu. Karena hal tersebut, maka biasanya dirinya akan meminta bantuan kepada teman-temannya untuk menemani pergi ataupun membantu pekerjaannya.

3. Menahan Banyak Godaan

Hal-hal yang Akan Dialami oleh Orang yang Akan Beranjak Dewasa

Quote:

Masalah ini adalah masalah yang paling sulit untuk dilawan. Sebab, saat Kita beranjak dewasa, maka akan banyak godaan yang menghampiri, seperti merokok, meminum minuman beralkohol, narkoba, judi, bahkan sex bebas. Jika Kita tidak bisa melawan godaan tersebut, maka bisa dipastikan masa depannya akan suram. Sebab godaan-godaan ini, akan sangat mempengaruhi kehidupannya di masa depan. Maka dari itu, hal yang dapat dilakukan agar tidak tergiur dengan godaan-godaan ini yaitu dengan memperkuat keimanan Kita.

4. Bingung Memilih Kuliah atau Kerja

Hal-hal yang Akan Dialami oleh Orang yang Akan Beranjak Dewasa

Quote:

Setelah lulus dari SMA/SMK pasti akan mengalami dilema ini yaitu kuliah atau kerja. Mungkin bagi anak SMA akan lebih memilih kuliah daripada kerja, tetapi karena biaya kuliah yang tidak murah, maka akan dipikir-pikir kembali. Sedangkan anak SMK akan lebih memilih kerja daripada kuliah, karena masuk perguruan tinggi tidak mudah untuk anak SMK, sebab terbatasnya pilihan jurusan. Selain dua pilihan tersebut ada lagi satu pilihan yaitu setelah lulus langsung menikah, tetapi pilihan tersebut adalah pilihan yang paling gila, sebab tidak punya apa-apa, tetapi berani menikah.

Sekian dulu Thread Ane dan Terimakasih telah Mampir
Kurang Lebihnya Mohon Dimaafkan

emoticon-Cendol Gan
Kasih Cendol Kalau Kalian Suka
emoticon-Lempar Bata
Kasih Bata Kalau Kalian Nggak Suka

Sumber : Pribadi
Gambar : Google